'Superman Returns' triplets berubah menjadi penjelajah ulat - Si kembar tiga Song, Dae Han, Min Gook, dan Man Se, berubah menjadi 'penjelajah ulat' di 'Superman Returns'.
Pada episode mendatang 'Superman Returns', si kembar tiga ini menjelajah ke hutan untuk mencari ulat.
Ketiganya akan pergi ke hutan tanpa ayah mereka, Song Il Gook, untuk pertama kalinya. Mereka didampingi oleh seorang guru TK dan sesama temannya, tapi ini akan menarik untuk melihat bagaimana mereka melakukannya dengan ayah yang paling mereka percaya tidak ikut hadir.
Namun, perhatian mereka benar-benar dialihkan dari ayah mereka karena mereka menjadi fokus pada penemuan ulat. Mereka menjadi penjelajah ulat dan berbaris dengan teropong dan kaca pembesar di tangan kecil mereka.
Akankah si kembar tiga ini dapat menemukan ulat yang mereka cari? Nantikan untuk episode mendatang 'Superman Returns' yang ditayangkan tanggal 5 April jika kalian ingin melihatnya!
Referensi : soompi
Tag :
Berita K-pop Lain