T-ara Menandatangani Kontrak 5 Miliar Won-nya Dengan Perusahaan Entertainment di Cina - Untuk maju ke pasar Cina, sebuah perusahaan hiburan lokal di Cina mengontrak T-ara senilai ₩ 5.000.000.000 (5 Miliar Won), dan T-ara telah menandatangani kontraknya itu.
Mengenai hal ini, telah terungkap bahwa pada tanggal 5 September yang lalu pihak agensinya, Core Contents Media dan Longzhen Cultural Development menggelar upacara penandatanganan dengan dihadiri oleh CEO dari kedua agensi tersebut disertai dengan anggota T-ara sendiri.
Longzhen Cultural Development merupakan sebuah perusahaan Entertainment terkemuka di Cina yang menjadi tuan rumah setiap konser bintang - bintang Asia terkenal seperti Andy Lau, A-mei, Jacky Cheung dan masih banyak artis besar lainnya.
![]() |
Foto : dkpopnews.net |
Pihak perusahaan Cina ini mengontrak T-ara senilai 5 miliar won setelah melihat potensi yang di miliki grup T-ara di Cina. Dengan harapan grup ini bisa membangkitkan pendapatan tahunan perusahaan menjadi 16.5 miliar won.
Untuk memulai tahapan promosinya, T-ara akan menggelar acara penandatanganan dan konferensi pers pada tanggal 13 Oktober mendatang di Shinsegae Hotel di Beijing. Kemudian mereka juga akan tampil di berbagai acara hiburan populer di Cina.
Selain tujuannya untuk meningkatkan pendapatan tahunan, pihak perusahaan Longzhen Culture Development juga mengatakan bahwa dengan menandatangani dengan T-ara, itu akan membantu memberikan kontribusi dalam mengembangkan budaya Hallyu di Cina dan juga membuka komunikasi budaya antara Korea-China.
Tag :
Berita K-pop Lain