Sunny SNSD dan Bae Jong Ok Akan Satu Kamar di Acara 'Roommate 2' - Untuk acara 'Roommate' musim kedua ini, Sunny SNSD yang termasuk dalam member baru di acara tersebut akan menjadi teman sekamar dengan Bae Jong Ok.
![]() |
Foto : mwave.interest.me |
Hal itu dinyatakan oleh pihak SBS 'Roommate' pada tanggal 18 September (KST).
Mereka berdua memiliki usia yang cukup jauh, Bae Jong Ok lahir pada tahun 1964 sementara Sunny lahir pada tahun 1989. Perbedaan usia mereka adalah 25 tahun.
Tetapi, meskipun mereka berbeda jauh dalam segi usia, mereka akan menjadi teman sekamar dan mereka tampak akur pada saat pertama kali bertemu.
![]() |
Foto : mwave.interest.me |
Acara 'Roommate' musim kedua akan dimulai pada tanggal 21 September mendatang.
Tag :
Berita SNSD