Song Ji Eun Rilis Foto Potongan Dari MV 'Don't Look at Me Like That' - Pihak agensi, TS Entertainment telah merilis sebuah foto potongan yang di ambil dari MV single terbaru Song Ji Eun 'Don't Look at Me Like That'.
Foto potongan klip MV itu sengaja mengambil warna yang suram ditambah dengan suasana yang intens dan misterius.
![]() |
Foto : dkpopnews.net |
Disana Song Ji Eun tampak dengan rantai di kedua tangannya di tempat yang terbakar bersama dengan dua orang pria bertopeng aneh dan tergeletak di lantai sekitar Song Ji Eun. Karena foto tersebut membuat para fans ingin tau bagaimana MV single terbaru Song Ji Eun secara lengkap.
Video musik ini akan disutradarai oleh Zanybros, dimana sutradara ini telah bekerja dengan artis K-Pop lainnya seperti Girls' Generation, Beast, BAP dan masih banyak lagi.
Single terbaru Song Ji Eun, 'Don't Look at Me Like That' ini diciptakan oleh tim komposer Star Track yang beranggotakan Kang Ji Won dan Kim Ki Bum. Dimana mereka itu telah bekerja juga dengan SECRET dan B.A.P di lagu - lagu sebelumnya.
MV single ini akan dirilis pada tanggal 24 September. Kalian siap menontonnya?
Tag :
Berita K-pop Lain