Mantan Pacar Hyoyeon Ditangkap Tanpa Penahanan, Hyoyeon Diduga Telah Berada di Lokasi Kejadian

Mantan Pacar Hyoyeon Ditangkap Tanpa Penahanan, Hyoyeon Diduga Telah Berada di Lokasi Kejadian - Mantan pacar Hyoyeon, Kim Joon Hyung, telah ditangkap tanpa penahanan.

Pada jam 5.00 (KST), Kim Joon Hyung minum - minum bersama dengan teman - temannya di rumahnya, Yongsan.

Kim yang saat itu sedang mabuk, terlibat perkelahian dengan salah satu laki - laki yang hadir. Karena hal itulah dia ditangkap tanpa adanya penahanan.
Mantan Pacar Hyoyeon Ditangkap Tanpa Penahanan, Hyoyeon Diduga Telah Berada di Lokasi Kejadian
Foto : allkpop.com

Berdasarkan laporan dari pihak kepolisian setempat, pihak polisi mendapat panggilan telepon bahwa Kim Joon Hyung saling memegang kerah pakaiannya dengan laki - laki tersebut dan melemparkan golf klub ke dinding.

Seperti yang dilaporkan Departemen Kepolisian Yongsan kepada TV harian, "Banyak laporan tentang situasinya, tetapi tidak ada investigasi terkait kasus ini. Kami dikirim karena panggilan bahwa mereka berkelahi, dan mereka ditangkap tanpa penahanan (yaitu tidak ada yang pergi ke penjara). Kami harus menyelidiki, tetapi mereka telah merapikannya."

Dikabarkan bahwa saat itu Kim Joon Hyung sedang mabuk berat. Sementara itu ada juga yang melaporkan bahwa saat itu Hyoyeon telah berada di lokasi kejadian. Tapi, mengenai hal ini pihak SM Entertainment tidak bersedia untuk memberikan komentarnya.
Tag : Berita SNSD

Related Post: