Kim Tae Woo g.o.d Meminta Maaf Pada Shinhwa Atas Komentarnya di 'True Live Show' - Karena komentarnya yang kurang baik saat berada di acara 'True Live Show', Kim Tae Woo meminta maaf kepada Shinhwa.
Saat itu Kim mulai dengan mengatakan, "Bahkan jika aku membenci para fans Shinhwa, aku akan mengatakan apa yang ingin kukatakan." Kemudian dia menambahkan, "Mereka bukan saingan kita. Jika kita ambil Jamsil Stadium 100%, fans nya Shinhwa ada sekitar 30% saja, fans kami ada 60%, dan yang tersisa ada 10% yaitu fans untuk semua orang."
Nah, dari komentar Kim di atas itu ternyata membuat sakit hati pada orang yang bersangkutan, yaitu para fans Shinhwa. Para fans memberikan komentar mengenai hal itu kepada Kim lewat media online.
Lalu, hari selanjutnya Kim sadar dan meminta maaf atas komentarnya itu. Seperti yang dikatakannya, "Semenjak aku melihat komentar - komentar online, aku tidak tahu ini akan menjadi besar hingga sekarang."
Kemudian dia menuliskannya lewat akun Twitter miliknya, "Siaran tersebut memiliki daya tarik pada pengaduan g.o.d dan Shinhwa satu sama lain, jadi aku telah mengatakan yang tidak seharusnya aku buat menyenangkan. Kami ini sangat dekat, aku tidak berpikir sebelum berbicara."
"Tapi dilihat dari sudut pandang yang berlawanan, aku menyadari bahwa tidak hanya penggemar Shinhwa tetapi Shinhwa sendiri tidak akan merasa baik tentang apa yang telah aku katakan. Aku menelepon Minwoo sebelumnya dan meminta maaf secara pribadi. Aku berdebat tentang cara meminta maaf kepada Shinhwa Changjo, dan sekarang aku posting ini. Dengan tulus aku meminta maaf atas komentar kasar aku." Lanjut Kim.
![]() |
Foto : allkpop.com |
Tidak sampai disitu, dia melanjutkan. "Membaca postingan kamu, aku bercermin secara mendalam." "Aku harap kamu tidak akan berpikir bahwa aku tulus dalam membuat komentar. Shinhwa dan g.o.d begitu dekat satu sama lain dan para fans mendukung satu sama lain juga, jadi aku khawatir bahwa beberapa kata aku akan memisahkan mereka dan membuat hal - hal yang tidak nyaman. Aku sungguh - sungguh minta maaf sekali lagi, dan aku tidak tahu berapa banyak Shinhwa Changjo pesan ini akan sampai tapi aku berharap bahwa ketulusan menyertaiku." Sambung Kim tae Woo.
Dia menambahkan, "Juga, aku meminta maaf kepada para fans g.o.d. Aku lupa bahwa pernyataan dan tindakan masing - masing anggota dapat mempengaruhi seluruh tim."
"Aku sadar bahwa kejadian ini akan menyebabkan sakit bagi Shinhwa, Shinhwa Changjo, g.o.d dan para fans g.o.d. Aku berharap hal ini tidak akan tumbuh lebih jauh lagi. Dari sekarang aku akan berhati - hati dengan apa yang aku katakan dalam siaran. Hal ini menyebabkan aku berpikir keras tentang apa itu fandom. Terima kasih telah memperhatikan aku dan mencintai aku seperti salah satu dari kamu sendiri."
"Para penggemar g.o.d, ini adalah kesalahan fasismeku, itulah sebabnya aku menulis ini." "Jangan benci pada fans Shinhwa. Bayangkan bagaimana kamu akan merasa jika tabel berbalik. Jadi jangan mengatakan apa - apa yang bisa menyakiti fans Shinhwa. Aku mendorong kamu dari hati aku. Terima kasih untuk fans dari kedua belah pihak dan aku mencintai kalian." Tutup Kim Tae Woo.
Itu merupakan permintaan maaf yang cukup panjang ya? Mimin pun mengartikannya cukup panjang juga. Hehehe.. :)
Tag :
Berita K-pop Lain