Keren, Hanya 3 Hari Video TaeTiSeo 'Holler' Mencapai 3 Juta Penonton di Youtube

Keren, Hanya 3 Hari Video TaeTiSeo 'Holler' Mencapai 3 Juta Penonton di Youtube - Para member sub unit Girls' Generation ini memberikan bukti popularitasnya dengan video single terbaru mereka 'Holler' di Youtube.

Single terbaru itu dirilis pada tanggal 16 September yang lalu, dan kurang dari 1 minggu video single terbaru mereka telah menarik perhatian di Youtube, hingga mencapai 3 juta penonton hanya dalam 3 hari saja setelah videonya diunggah.
Keren, Hanya 3 Hari Video TaeTiSeo 'Holler' Mencapai 3 Juta Penonton di Youtube
Foto : allkpop.com

Video musik mereka itu mendapatkan sekitar 100.000 orang yang menyukainya dengan lebih dari 15.000 komentar dari orang - orang seluruh dunia.

Selain itu, single terbaru mereka 'Holler' juga telah memperoleh banyak prestasi di berbagai musik chart di Korea dan musik chart di Asia. Seperti Hongkong, Singapore, Taiwan, Indonesia, Thailand, Malaysia, Brunei dan bahkan di Kamboja.
Tag : Berita SNSD

Related Post: