Comeback-nya drama Kim Soo Hyun membangkitkan gairah para fans - Para fans Kim Soo Hyun merasa gembira dengan berita terbaru tentang comeback drama-nya. Banyak diantaranya para fans Cina yang menunjukkan kegembiraan mereka.
Banyak situs berita selebriti besar di Cina yang mengungkapkan pada tanggal 9 Maret bahwa Kim Soo Hyun dan Cha Tae Hyun akan membintangi bersama di drama KBS terbaru 'Producer'. Dalam drama mendatang ini, Kim Soo Hyun mengambil peran sebagai seorang produser rookie yang elit di sebuah stasiun televisi.
Jumlah perhatian terhadap berita tersebut yang diterima membuktikan popularitas Kim Soo Hyun dan harapan para fans-nya terhadap dirinya setelah drama SBS populer My Love from the Star.
Banyak fans meninggalkan komentar seperti, "Kami benar-benar merindukanmu", "Akhirnya profesor, melakukan comeback", "Rasanya seperti drama ini akan menjadi hit juga", dan "Sudah begitu lama menunggu", dan banyak lagi, menunjukkan banyaknya fans yang menunggu untuk comeback dia di kancah drama.
Sementara itu, drama ini akan dibintangi banyak aktor yang terkenal seperti Cha Tae Hyun, Gong Hyo Jin, dan penyanyi populer IU. Para bintang aktor ini menceritakan kisah dramatis mereka saat bekerja sebagai staf produksi di berbagai acara dan hiburan.
Referensi : koreaboo
Tag :
Berita K-pop Lain