Shinhwa ingin menjalankan kolaborasi Trot bersama Girls' Generation - Shinhwa mengirim panggilan cinta pada Girls' Generation untuk berkolaborasi di masa mendatang.
Grup ini membuat penampilan mereka di MBC "Section TV" pada tanggal 22 Februari dan menampilkan sebuah wawancara kecil.
Selama wawancaranya, reporter Park Seul Gi bertanya, "Melakukan kolaborasi itu populer saat ini. Apakah ada grup junior yang ingin kalian berkolaborasi dengannya?". Untuk ini Lee Min Woo berkata, "Diantara grup-grup junior yang kita sudah dekat, aku rasa kita cocok dengan baik bersama Girls' Generation".
Ketika mereka ditanya tentang genre yang mereka ambil, Junjin dengan cepat menjawab, "Trot" dan membuat semua orang tertawa.
Apakah kalian juga menginginkan Shinhwa x Girls' Generation berkolaborasi?
Referensi : dkpopnews
Tag :
Berita K-pop Lain,
Berita SNSD