Apink sukses menyelesaikan acara perilisan single mereka 'Mr. Chu' di Jepang - Setelah persiapan mereka untuk perilisan single Jepang mereka, 'Mr. Chu', Apink sukses menyelesaikan acara mereka pada tanggal 21 Februari.
Memulai debutnya di Jepang dengan trek mereka 'NoNoNo' di tahun 2014, Apink datang kembali dengan single Jepang mereka yang kedua, 'Mr. Chu'. Dirilis pada tanggal 18 Februari, Apink akhirnya menyelesaikan perilisan album mereka di Tokyo pada tanggal 21 Februari.
Untuk membayar kerja keras mereka, para wanita dari Apink, bersama dengan staf mereka dan pekerja lainnya, pergi keluar untuk merayakannya dengan makan-makan bersama. Para wanita ini mengambil foto grup bersama di restaurant sambil menunjukkan tanda 'peace' dan aegyo mereka.
Mereka menulis, "Akhirnya kami menyelesaikan acara perilisan single album kami di Tokyo! Kami sedang makan-makan bersama dengan keluarga A Cube kami, keluarga perusahaan Jepang, dan staf! Semuanya, terima kasih!".
Meskipun orang-orang percaya bahwa pengaruh dari K-pop di Jepang telah mulai mati, Apink tidak menyetujuinya dan membuktikan hal ini dengan 'Mr. Chu' yang mendapatkan peringkat #2 di tangga lagu Oricon.
Dalam kelanjutan promosi mereka di Jepang, Apink juga mempersiapkan untuk comeback mereka di Jepang pada pada bulan Mei dengan single 'LUV'.
[#초롱] 저희는 어제 도쿄를 마지막으로 앨범 발매 이벤트를 잘 마쳤습니다! 끝나고 너무 고생하신 우리 에이큐브식구들, 일본회사 식구분들, 그리고 스텝분들과 회식했어요! 모두모두 수고하셨습니다! pic.twitter.com/Afsggwu7CI
— Apink 에이핑크 (@Apink_2011) February 22, 2015
Referensi : koreaboo
Tag :
Berita K-pop Lain