Song Ji Eun Akan Melakukan Tantangan Akting Pertamanya Dalam Drama Web 'Drawing, Spring' - Secret Song Ji Eun akan melakukan debut aktingnya melalui drama web.
Menurut TS Entertainment, Song Ji Eun akan bermain sebagai karakter 4 dimensi bernama Mal Ja dalam drama web 'Drawing, Spring'. Ini akan menjadi yang pertama kalinya dia mengambil tantangan akting melalui drama web.
Dia akan memainkan peran Mal Ja yaitu seorang pekerja paruh waktu di sebuah perusahaan PR. Meskipun ia mengasihi semua makhluk hidup, ia telah mengalami trauma dengan kuda. Lee Won Geun dan Yoo Se Hyung juga akan membintangi drama web ini dan mereka akan terlibat dalam cinta segitiga dengan Song Ji Eun.
'Drawing, Spring' akan disutradarai oleh Kim Young Min yang sebelumnya bekerja di SBS drama 'Sign' dan Kim Hak Soo yang merupakan sinematografer film 'Spy'. Drama ini akan segera disiarkan melalui Naver TV Cast.
Source: dkpopnews
Tag :
Berita K-pop Lain